Sementaara Balai Kota tidak mengomentari penangkapan Chiara de Blasio.
Sebanyak ratusan orang ditangkap pada akhir pekan ketika para pengunjuk rasa dan polisi bentrok di hampir seluruh kota di Amerika Serikat (AS) setelah kematian George Floyd, pria kulit hitam tak bersenjata, oleh polisi Minneapolis. Menurut NBC News, aksi unjuk rasa meluas di 100 titik yang melibatkan puluhan ribu pemrotes.
Wali Kota kota-kota besar di AS memberlakukan jam malam dari Los Angeles hingga Philadelphia dan Atlanta. Aksi protes di beberapa kota telah berubah menjadi kekerasan menyusul meningkatnya ketegangan. Menyikapi hal itu, setidaknya 12 negara bagian, serta Washington DC, menurunkan pasukan Garda Nasional dalam upaya menjaga perdamaian. (New York Post)