Urusan Militer, Ini Tampilan Kim Joun-un di Hadapan Publik

Urusan Militer, Ini Tampilan Kim Joun-un di Hadapan Publik
(KCTV-Yonhap)
0 Komentar

JAKARTA-Media pemerintah Korea Utara pada hari Minggu (24/05/20) merilis foto-foto pemimpin Kim Jong-un yang tengah memimpin pertemuan ekspansi Komisi Militer Pusat Partai Buruh Korea.  Pemimpin Kim baru saja kembali muncul di hadapan publik setelah 22 hari sejak terakhir terlihat pada tanggal 1 Mei, ketika dia menghadiri upacara untuk peresmian pembangunan sebuah pabrik pupuk. Dalam rapat di bawah arahan Kim, sejumlah kebijakan ditetapkan untuk meningkatkan daya tangkal perang nuklir Korea Utara. Media Korea Utara mengabarkan bahwa rapat itu membahas langkah untuk memperkuat angkatan bersenjata Korea Utara agar dapat mengancam Amerika Serikat yang tengah mempersiapkan pelaksanaan pemilihan umum presiden di bulan November mendatang. Di tengah pandemi COVID-19 dan sanksi yang tetap diterapkan terhadap negara itu, rapat itu tampaknya bertujuan untuk mengendalikan korupsi militer dan kerusuhan masyarakat secara politik. Dalam rapat itu, selain perombakan besar-besaran pejabat militer, Korea Utara juga mengadakan reformasi sistem persenjataan baru, yang menunjukkan komitmennya untuk tidak menghentikan pengembangan senjata strategis seperti rudal balistik antarbenua (Intercontinental ballistic missile, ICBM) dan rudal balistik berbasis kapal selam (Submarine-launched ballistic missile, SLBM).

0 Komentar