BOGOR-Sebagian warga masyarakat di sekitar Bogor dan Depok, Jawa Barat, mengabarkan suara dentuman berulang-ulang sekitar pukul 02.00 WIB – 03.00 WIB.
https://twitter.com/bnpb_indonesia/status/1248691776623243265?s=21
Suara dentuman sendiri mulai terdengar menjelang pukul 02.00. Suaranya terdengar samar-samar seperti bunyi ledakan petasan besar, namun efek berikutnya membuat pintu dan jendela bergetar kecil.
Hal ini dialami oleh Dani, 33, warga Karet, Setiabudi, Jakarta Selatan. “Kedengeran jelas banget suaranya. Ada bunyi ‘bum’ berkali-kali,” ujarnya ketika dihubungi JawaPos.com.
Raka, warga Pesanggrahan, Jakarta Selatan juga mengalami hal serupa.
Baca Juga:Anak Krakatau Erupsi Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 657 MeterBelajar dari Rumah Melalui TVRI, Ini Rincian Tayangan yang Akan Diberikan
“Awalnya dengar suara dentuman halus, habis itu pintu kamar saya bergetar. Itu kejadiannya berkali-kali,” ujarnya.
Meski belum terkonfirmasi dentuman tersebut adalah letusan dari Gunung Anak Krakatau, sejumlah warganet sudah ramai membicarakan hal tersebut, termasuk sutradara Joko Anwar.
https://twitter.com/jokoanwar/status/1248691606095446016?s=21
Keterangan Joko juga diamini sejumlah netizen lain.
“Di Bogor tembok, pintu, jendela kost bergetar tipis. Tiap getaran kayak ada suara dentum tapi jauh banget,” sahut salah satu warganet.
https://twitter.com/purple_fhel/status/1248696142939828224?s=21
https://twitter.com/khaidir_tr/status/1248731090962903040?s=21
Pantauan beritaradar.com di Twitter, suara dentuman jadi topik yang hangat dibicarakan warganet. Lebih dari 11.000 kicauan yang diposting dan membuat #Dentuman menjadi trending topic pada Sabtu pagi ini. (JPG/BR)