“Terkait dengan apa keperluan yang bersangkutan ke Istana, saya kira kami tidak merespons hal tersebut dulu sekarang. Yang bisa kami konfirmasi, yang bersangkutan memang pernah diperiksa dan ada sejumlah fakta persidangan yang perlu didalami lebih lanjut,” katanya.
Tetty sebelumnya diketahui menyambangi Istana Kepresidenan, Senin (21/10). Kedatangannya bersamaan dengan agenda pertemuan sejumlah tokoh dengan Presiden Jokowi.
Namun, Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Bey Machmudin mengonfirmasi bahwa Tetty tidak dipanggil oleh Jokowi. Tetty baru sebatas usulan dari Partai Golkar untuk menjadi menteri pada periode kedua Jokowi.
Baca Juga:Semua Urusan Diambil LuhutArsenal Telan Kekalahan di Markas Sheffield United 0-1
“Tadi ada Ibu Tetty, usulan dari Partai Golkar, di dalam tadi beliau menunggu dulu Pak Airlangga. Setelah bertemu Pak Airlangga, beliau langsung meninggalkan Istana lewat samping. Jadi, tidak sampai ketemu Presiden,” kata Bey Machmudin, di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (21/10).