POLA hidup sehat juga sudah diadopsi kaum milenial. Lewat beragam perangkat pintar dan aplikasi, mereka mengelola aktivitas fisik harian. Kini Samsung Galaxy Watch Active2 menawarkan kemampuan pemantauan 39 jenis olahraga. Tapi tak hanya itu, arloji cerdas ini punya beragam tampilan watch faces tanpa batas yang bikin keren penampilan.
“Saat ini, smartwatch bukan hanya dianggap sebagai perangkat cerdas penunjang kesehatan, namun telah mengambil peran baru sebagai fashion statement dari penggunanya yaitu para millenials. Melalui Galaxy Watch Active2, kami menghadirkan perangkat yang dapat membantu penggunanya mencapai aktualisasi diri terbaik untuk memiliki #PowerfulLife,” papar Denny Galant, Head of Product Marketing, IT & Mobile, Samsung Electronics Indonesia saat peluncuran di Jakarta, Rabu (16/10).
Menurut Denny, dari segi desain, Galaxy Watch Active2 sangat stylish. Perangkat ini juga menampilkan inovasi dari diameter layar display yang lebih luas. Bentuk perangkat ini juga ramping dan sedap dipandang. Konsumen bisa memilih bahan material dari aluminium yang ringan atau stainless steel yang berkesan premium.
Baca Juga:Tempat Wisata Purwakarta yang Wajib Anda KunjungiIni Alasan Tito Karnavian Tidak Segera Tanggapi Kasus Buku Merah
“Di pasar global, pasar smartwatch tumbuh 22% setiap tahunnya. Jika di pasar global tumbuh, di Indonesia, juga luar biasa. Saat peluncuran September lalu, respons dari masyarakat 3,5 kali lipat dibandingkan saat Galaxy Active1. Yang jadi target kami adalah generasi milenial usia 20-34 tahun yang berjumlah 90 juta jiwa. Karakter mereka active, mobile, ingin selalu conneted, dan sangat peduli style,” paparnya.
Pengguna Galaxy Watch Active2 dapat berganti gaya dengan beragam pilihan tali (strap) yang kulit atau karet serta tampilan layar (watch face). Perangkat tersedia dalam dua varian ukuran diameter yakni 44 mm dan 40 mm. Watch Face bahkan dapat disesuaikan dengan penampilan dan suasana hati pengguna.
“Watch Face bisa customized. Ada tipe motion yang dinamis, ada yang customizedyang disebut fitur My Style. Misalnya saya foto jeans yang saya pakai, otomatis arloji akan membuat tampilan layar yang sesuai. Sangat fashionable dan personal live. Yang tak kalah penting, User Interface-nya juga dibuat simpel dan direct. Ilustrasi ikon lebih dinamis dan mewakili emosi,” tambahnya.