15 Februari, Kapal Perang USS Maine Meledak di Kuba

15 Februari, Kapal Perang USS Maine Meledak di Kuba
https://blog.newspapers.com/t
0 Komentar

PADA 15 Februari 1898, sebuah ledakan besar yang tidak diketahui asalnya menenggelamkan kapal perang Amerika Serikat (AS), USS Maine di Pelabuhan Havana, Kuba. Insiden itu menewaskan 260 dari hampir 400 awak yang berada di dalam kapal perang tersebut.

Salah satu kapal perang pertama Amerika, USS Maine memiliki bobot lebih dari 6.000 ton dan dibangun dengan biaya lebih dari USD2 juta. Kapal itu dikirim ke Kuba dalam sebuah ‘misi persahabatan’, untuk melindungi kepentingan orang Amerika di sana setelah pemberontakan melawan kekuasaan Spanyol pecah di Havana pada Januari, demikian dilansir History .

USS Maine adalah salah satu kapal perang pertama yang dimiliki Amerika. Kapal itu memiliki bobot lebih dari 6.000 ton dan dibangun dengan biaya lebih dari USD2 juta.

Baca Juga:Aleix Espargaro Salah Tulis Nama Ibu Kota Indonesia, Jakarta Jadi YakartaMarc Marquez Bikin Heboh Warganet Usai Tulis Jakarta Jadi Yakarta

Penyelidikan Pengadilan Angkatan Laut Amerika pada Maret 1898 secara resmi memutuskan bahwa USS Maine diledakkan oleh ranjau, tetapi tidak secara langsung menyalahkan Spanyol yang saat itu tengah berkonflik di Kuba.

Sebagian besar Kongres dan mayoritas publik Amerika menyatakan yakin bahwa Spanyol bertanggung jawab dan menyerukan deklarasi perang.

Kegagalan diplomatik untuk menyelesaikan insiden USS Maine, ditambah dengan kemarahan publik AS atas penindasan brutal Spanyol terhadap pemberontakan Kuba, yang menyebabkan kerugian terhadap investasi Amerika, menyebabkan pecahnya Perang Spanyol-Amerika pada April 1898. (*)

0 Komentar